Senin-Selasa, 12-13 September 2022

Bertempat di Orchardz Hotel Jl. Perdana Pontianak, Direktur Perumdam Tirta Senentang Dr. Jane E. Wuysang, MT menghadiri 2 undangan kegiatan dari Balai Wilayah Sungai Kalimantan I yaitu Rapat Pleno III Tim Koordinasi Pengelolaan Sumber Daya Air Wilayah Sungai Kapuas dan Focus Group Discussion Rekomendasi Teknis Perizinan Sumber Daya Air.

Kegiatan pertama membahas mengenai Rekomendasi Komisi Pendayagunaan Sumber Daya Air TKPSDA atas Rencana Alokasi Air Tahunan pengguna Wilayah Sungai Kapuas yang akan diajukan untuk disahkan oleh Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat. Adapun kegiatan berikutnya yaitu membahas mengenai sistematika pengajuan perizinan pemanfaatan sumber daya air berikut persyaratan yang harus disiapkan untuk perizinan tersebut.