Pilih Laman

Direktur Dr. Jane E. Wuysang, MT Menghadiri Program Kemitraan Perpamsi

Bertempat di Hotel Grand Landak Ngabang, Direktur Dr. Jane E. Wuysang, MT beserta Kepala SPI Agus Widarko, Kepala Bagian Administrasi Umum dan Keuangan Alfaiza Saputri, SE dan karyawan-karyawati Perumdam menghadiri Program Kemitraan Perpamsi, yaitu antara PD Perpamsi Kalimantan Barat dan Perumdam Tirta Kencana Samarinda sebagai mentor.

Kegiatan yang dihadiri oleh seluruh Direktur Perumdam se-Kalimantan Barat beserta karyawan peserta pelatihan ini, dibuka oleh Bupati Landak yang diwakili oleh Plt. Asisten II Bidang Perekonomian dan Pembangunan Anem, SE., M. Si, dalam sambutannya plt. Asisten II menyampaikan apresiasi atas kegiatan yang diinisiasi oleh PP. Perpamsi dan PD. Perpamsi yang telah memilih Kabupaten Landak sebagai penyelenggara kegiatan kemitraan.

Kegiatan yang berlangsung selama 2 hari ini diisi dengan mentoring penyusunan Dokumen SOP, Dokumen SAK dan Dokumen RPAM.